Hendrik Yance Udam: GPdI Telah Berkontribusi Besar untuk Bangsa dan Negara

Serui,  Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Gerakan Rakyat Cinta Indonesia (DPN Gercin Indonesia), Hendrik Yance Udam (HYU), memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Sinode Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) yang dipimpin oleh Pdt. Dr. John Weol, M.Th.

Pernyataan ini disampaikan HYU usai menggelar pertemuan tertutup dengan pimpinan Sinode GPdI di rumah pastori GPdI Ekklesia Serui.( 9 Agustus 2025)

Dalam pernyataannya, HYU menegaskan bahwa Sinode GPdI tidak hanya berperan dalam pelayanan rohani bagi umat Tuhan di seluruh Indonesia, tetapi juga berkontribusi besar dalam pembangunan bangsa, menjaga persatuan dan kesatuan masyarakat dari Sabang sampai Merauke, serta memperkuat ketahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Saya memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada Sinode GPdI yang tetap konsisten menjaga netralitas dalam setiap penyelenggaraan pemilihan kepala daerah (Pilkada), termasuk di Papua yang tensinya sering memanas. Sikap ini penting agar umat Tuhan tidak terpecah karena perbedaan pilihan politik,” tegas HYU.

Ia mengingatkan, politik adalah hak demokrasi setiap warga negara, namun gereja tidak boleh dibawa ke dalam praktik politik praktis. Menurutnya, mencampurkan gereja dengan kepentingan politik hanya akan merusak persatuan jemaat.

Lebih lanjut, HYU menyatakan bahwa sebagai organisasi masyarakat berbasis kebangsaan yang berkedudukan di Jakarta, Gercin Indonesia siap menjadi mitra strategis Sinode GPdI. Kerja sama ini difokuskan untuk menekan laju radikalisasi terhadap umat Kristen di Indonesia, termasuk upaya-upaya diskriminatif seperti pelarangan ibadah.

“Gercin Indonesia siap berkolaborasi dengan Sinode GPdI demi pelayanan umat Tuhan dan kontribusi nyata bagi bangsa dan negara,” pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *